Padahal belum tentu, anak yang mengalami keterlambatan bicara memiliki kekurangan. Oleh sebab itu, sebagai Bunda, kita harus memaksimalkan penuh kelebihan anak speech delay hingga mereka bisa menemukan bakat yang sesuai.
Saat kita mengetahui bahwa anak di diagnosa oleh dokter mengalami gangguan speech delay, tentu hati rasanya runtuh dan menolak pernyataan tersebut.
Rasanya kita sudah berusaha semaksimal mungkin, tapi hasilnya belum sesuai harapan. Tak bisa dibayangkan rasanya. Sedih? Pasti!
Tapi tentu saja Bunda tidak akan diam, sebagai Bunda akan melakukan upaya penyembuhan untuk Si Kecil. Selain perbaikan stimulasi dan gizi, ada hal lain yang bisa Bunda lakukan.
Dengan memaksimalkan kelebihan anak speech delay. Ketika anak mengalami keterlambatan bicara, mungkin akan berpengaruh terhadap fungsi kognitifnya.
Namun, tak dapat dipungkiri bahwa anak speech delay sama dengan anak normal lainnya yang bisa memiliki kelebihan.
Dari kelebihan inilah kita bisa membuat anak akan unggul dalam kehidupan sosialnya. Potensi minat ataupun bakat tersebut akan muncul jika Bunda ikut membantu anak.
Memang, melihat bakat dan minta anak bukanlah hal yang mudah. Tapi perlu ditekankan kembali bahwa anak tidak bisa mengembangkan potensinya sendiri. Melainkan harus dibantu dengan orang tuanya.
Daftar Isi
Melihat Kelebihan Anak Speech Delay
Setiap anak yang dilahirkan di dunia pasti membawa bakat dalam dirinya. Bakat juga mempunyai berbagai jenis. Ada anak yang bisa pintar eksak, seni, atau kegiatan outdoor lainnya.
Jadi jangan pesimis bahwa anak speech delay tidak punya bakat tertentu. Salah satu cara mengetahui bakat anak speech delay bisa dengan tes minat dan bakat.
Tes minat dan bakat bertujuan agar Bunda bisa membantu anak dalam menggali potensi yang sudah ada di dalam dirinya.
Jika Bunda kesulitan dalam melihat kelebihan anak speech delay, Bunda bisa minta bantuan ahli dalam megembangkan bakatnya.
3 Tips Mengembangkan Kelebihan Anak Speech Delay
1. Perbaiki Pola Asuh
Menurut dokter spesialis anak, dr. Lucy Amelia, Sp.A orang tau perlu meluangkan waktu untuk anak. Ketika orang tua menjadi pekerja, atur waktu agar bisa berinteraksi dengan anak.
Contoh sebelum berangkat ke kantor, Bunda bisa bangun lebih pagi untuk mengajak anak bermain. Begitu pula setelah pulang kantor, luangkan waktu untuk interaksi dengan anak.
Ini penting dilakukan agar anak bisa merasakan kehadiran kedua orang tuanya. Pada akhir pekan itu juga, Bunda bisa tanya kesukaan mereka. Ini juga salah satu upaya penyembuhan speech delay.
“Saat weekend, orang tua jangan kemana-mana. Meluangkan waktu untuk bersama dengan anak, kemudian gadget benar-benar hindari apalagi anak usia di bawah 18 bulan jangan dikasih handphone untuk melihat Youtube atau TV, handphone itu hanya boleh untuk melakukan panggilan video call supaya ada interaksi,” Jelas dr.Lucy
2. Fasilitasi Kelebihan Anak Speech Delay
Seperti yang sudah dikatakan di awal paragraf, bahwa anak tidak bisa mengembangkan kelebihan mereka sendiri. Tentu saja membutuhkan bantuan orang tuanya.
Speech delay pada anak bukan menjadi hambatan bahwa anak tidak bisa sembuh atau tidak punya potensi. Maka, sebagai orang tua tentu kita menginginkan anak tumbuh kembang secara optimal bukan?
Umumnya anak speech delay memiliki kreativitas yang tinggi dan lebih peka terhadap visual. Ketika Bunda sudah melihat potensi anak dalam menggambar, berikan alat gambar.
Jika perlu, ajak anak untuk mengikuti beberapa perlombaan menggambar. Tujuannya agar anak percaya diri dengan bakatnya dan mudah bersosialisasi.
3. Penuhi Nutrisi untuk Menunjang Kelebihan Anak
Ketika bahasa reseptif dan ekspresif anak mengalami gangguan. Tentunya stimulasi dan gizi harus kita maksimalkan.
Sebab, anak speech delay memerlukan konsentrasi dan tenaga yang kuat dalam menggali potensinya. Maka, sumber makanan sangat berperan untuk menopang tubuhnya agar lebih kuat.
Jika gizi dari sumber makanan yang Bunda berikan masih kurang. Bunda bisa menyiasatinya dengan menambahkan suplemen otak anak.
Seperti yang kita tahu, suplemen anak diperbolehkan dengan dosis tertentu dan dibutuhkan ketika asupan gizi anak kurang. Salah satunya dengan vitamin Generos.
Generos mengandung madu hutan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak.
Kandungan llainnya seperti pegagan dapat membantu fokus anak agar ia bisa mengembangkan potensinya. Alhasil, mengembangkan kelebihan anak speech delay juga bisa dibantu dengan Generos
Itulah 3 cara menmgembangkan kelebihan anak soeech delay. Mulai sekarang jangan anggap bahwa anak speech delay tidak memiliki potensi atau kelebihan ya Bunda!
Terpenting, sebagai orang tua kita harus berusaha semaksimal mungkin dalam mengawal tumbuh kembang anak agar optimal.***